Sunday, April 3, 2011

Inggris Cairkan 10 Juta Pounds untuk Energi

Pemerintah Inggris siap mengucurkan dana sebesar 10 juta poundsterling untuk Indonesia. Dana ini diberikan sebagai komitmen Inggris untuk membantu pengembangan sumber energi terbarukan dan pengembangan pembangunan Sumber Daya Alam (SDA) di Indonesia.

Menteri Energi & Perubahan Iklim Inggris Joan Ruddock disela-sela kunjungannya ke Kantor Menko Perekonomian mengatakan, tujuan mereka datang ke Indonesia adalah dalam rangka menyambut pertemuan COP ke-15 di Copenhaggen pada Desember mendatang.

"Terkait hubungan Indonesia dengan Inggris, kita harus mengkampanyekan bagaimana upaya-upaya mengurangi emisi (karbon)," kata Ruddock di Kantor Menko Perekonomian, Rabu 18 November 2009.

Pada dasarnya, kata dia, untuk menjaga pemanasan global setiap negara tidak bisa berdiri sendiri. Sehingga perlu diatur bersama bagaimana mengembangkan energi listrik dan cara bercocok tanam dalam menjaga kelestarian lingkungan hutan (alam).

vivanews

No comments:

Post a Comment